BAHAN :
2 potong tahu.
500 gr daging sapi tanpa urat
150 gr wortel, dikupas, diiris dadu
50 gr. buncis, diiris.
3 butir telur, kocok
3 sendok makan bawang merah goreng , diremas.
3 siung bawang putih, digoreng, dihaluskan.
2 batang seledri, diiris tipis
1 sendok the pala bubuk, saus inggris, dan saus magi,
Garam dan merica secukupnya.
Daun pisang untuk pembungkus.
SAUS :
3 sendok makan saus tomat.
3 sendok makan saus cabai bawang putih.
1 sendaok makan kecap manis.
1 sendok makan tepung maizena.
150 cc kaldu.
Garam, gula pasir dan cuka secukupnya.
- Semua bahan saus dicampur dan diaduk jadi satu, dimasak diatas api kecil sampai kental.
CARA MEMASAK TAHU GULUNG :
1. Iris daging tipis-tipis melebar, lalu pukul-pukul tetapi jangan sampai robek.
Lumuri daging dengan garam dan merica, sisihkan.
2. Haluskan tahu, lalu masukkan kocokan telur, bawang merah, bawang putih serta bubuhkan pala bubuk,
garam dan merica secukupnya. Masukkan saus inggris dan saus magi. Aduk sampai rata.
Campurkan juga wortel, buncis dan seledri. Aduk lagi sampai adonan tercampur.
3. Bentangkan lembaran-lembaran daging, lumurkan adonan tahu diatasnya, lalu gulung.
4. Bungkus dengan daun pisang, lalu kukus sampai matang.
Angkat dan dinginkan, baru dipotong setebal 1 cm. Hidangkan dengan sausnya.
Sumber: http://hobimasak.info/resep-tahu-gulung/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar