Minggu, 16 September 2012
Resep Kanji Rumbi Aceh
Bahan:
½ ekor ayam
1 sdm garam
1 liter air
250 gram beras
6 butir bawang merah, memarkan
1 sdt merica, memarkan
1 sdm ketumbar, memarkan
1sdt adas manis, memarkan
2 buah pekak
2 cm jahe, memarkan
½ buah pala, memarkan
3 cm kayu manis
250 gram udang, kupas, rebus
3 sdm bawang goreng
Cara Membuat
Rebus ayam dengan garam sampai empuk. Angkat potong-potong daging ayam berbentuk dadu.
Sangrai beras sampai kuning. Lalu tumbuk kasar. Masukkan beras ke dalam air rebusan ayam.
Bungkus bawang merah, merica, ketumbar, adas, pekak jahe, pala dan kayu manis dengan kain tipis. Masukkan ke dalam air rebusan ayam.
Masak sampai beras menjadi bubur, angkat. Sajikan bubur dengan udang rebus, daging ayam, dan taburan bawang goreng.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar